
SMANTIARA Loloskan 2 Siswa dalam KSN-P 2021
Kompetisi Sains Nasional atau disingkat KSN, yang diselenggarakan oleh tim Puspresnas dan Kemendikbud ini merupakan ajang kompetisi sains untuk kalangan siswa tingkat SD, SMP, dan SMA di seluruh Indonesia. Pelaksanaan kompetisi ini mulai dari seleksi tingkat kota, provinsi, dan nasional. Untuk pelaksanaan seleksi KSN tingkat kota pada jenjang SMA sudah diselenggarakan pada bulan Juni 2021. Sembilan bidang yang dilombakan meliputi Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Informatika, Astronomi, Ekonomi, Kebumian, dan Geografi. Kompetisi ini diselenggarakan secara serentak di 514 Kabupaten/Kota, termasuk SMA N 3 Singaraja ikut berpartisipasi dalam kompetisi ini. Tepatnya tanggal 19 Juni 2021 diumumumkan secara resmi siswa-siswi yang lolos Kompetisi Sains Nasional (KSN) tingkat Kabupaten. Hasilnya, dari total 9 bidang studi yang diikutsertakan dalam KSN tingkat Kabupaten, 2 di antaranya lolos ke tingkat provinsi. Kedua bidang studi tersebut adalah Kebumian dan Biologi. Mereka adalah Kadek Wahyu Pradnya Swari, Siswi Kelas XI IPS 3 (bidang kebumian) dan Kadek Berlian Junika siswa kelas XII (bidang biologi).
Ada berbagai macam persiapan yang dilakukan oleh siswa-siswi yang lolos ke tingkat Provinsi. Salah satu persiapan dengan melakukan pembinaan yang melibatkan pihak profesional seperti guru, dosen, atau tenaga ahli. Pembinaannya dilaksanakan secara daring maupun tatap muka dengan tetap mematuhi protokol kesehatan.
Pada tanggal yang telah ditentukan Pelaksanaan KSN tingkat provinsi berlangsung sejak Senin – Kamis, tanggal 13-16 September 2021. Kompetisi ini diadakan secara online (daring), para siswa/siswi SMA N 3 Singaraja menggunakan fasilitas di sekolah berupa komputer yang disediakan di Ruang Lab Komputer dalam mengerjakan soal KSN yang diberikan, dengan tetap menerapakan Protokol Kesehatan yaitu 3M, Memakai Masker, Mencuci Tangan, dan Menjaga Jarak.
Dengan berlangsungnya seleksi KSN-P ini, diharapkan siswa/siswi SMA N 3 Singaraja bisa menjadi yang terbaik di tingkat provinsi. Melalui Kompetisi Sains Nasional ini dapat menjadi sarana dan prasarana bagi siswa/siswi untuk mengeksplorasi kemampuan dalam bidang sains serta menjadi siswa yang berprestasi mempunyai kompetensi dan karakter yang unggul, dan mampu berkompetisi di lingkup global dan sesuai dengan Pelajar Pancasila yang bertakwa, berbudi luhur, dan bernalar kritis.